Spotify®Syarat dan Ketentuan Penawaran Uji Coba Awal

Penawaran ini ("Penawaran Uji Coba Awal"), yang diajukan oleh Spotify kepada Anda (sebagaimana ditentukan dalam Syarat dan Ketentuan Penggunaan Spotify), memberikan hak kepada Anda untuk mengakses Layanan Premium Spotify (sebagaimana ditentukan dalam Syarat dan Ketentuan Penggunaan Spotify) untuk jangka waktu dua (2) bulan sejak Anda mengaktifkan periode uji coba tersebut dengan mengirimkan perincian pembayaran dan membayar biaya yang diiklankan ("Periode Uji Coba Awal"). Dengan mengirimkan perincian pembayaran tersebut, (i) Anda menerima Penawaran Uji Coba Awal dimaksud, (ii) mengizinkan kami untuk menggunakan perincian pembayaran Anda sesuai dengan Kebijakan Privasi kami, (iii) mengakui dan menyetujui Syarat dan Ketentuan Penggunaan Spotify serta Syarat dan Ketentuan Penawaran Uji Coba Awal ini. Apabila Anda memutuskan untuk berhenti menjadi pengguna berbayar Layanan Premium Spotify, Anda harus membatalkan langganan Layanan Premium Anda dengan masuk ke akun Spotify Anda dan mengikuti petunjuk pada halaman Akun, atau dengan mengklik di sini dan mengikuti instruksi pembatalan sebelum akhir Periode Uji Coba Awal Anda. Apabila tidak, pada akhir Periode Uji Coba Awal tersebut, Anda secara otomatis akan menjadi pengguna berbayar penuh Layanan Premium Spotify dengan biaya bulanan Spotify Premium reguler, dan metode pembayaran yang Anda masukkan secara otomatis akan dikenakan biaya berlangganan Spotify Premium setiap bulannya, sampai Anda membatalkan langganan Layanan Premium Anda. Apabila Anda ingin membatalkan langganan Layanan Premium tersebut setelah Periode Uji Coba Anda berakhir, Anda dapat melakukannya dengan mengikuti instruksi di atas. Pengembalian uang atau kredit tidak berlaku untuk langganan setengah bulan. Jika di masa mendatang Spotify menaikkan biaya bulanan, kami akan menginformasikannya kepada Anda. Perubahan harga akan diberlakukan di awal periode berlangganan berikutnya, yang dihitung sejak tanggal perubahan harga. Dengan melanjutkan penggunaan Layanan Spotify setelah perubahan harga diberlakukan, Anda menyetujui harga yang baru.

Anda hanya dapat menggunakan Penawaran ini sekali. Apabila Anda telah berlangganan Layanan Premium atau layanan Tanpa Batas atau pernah melakukan uji coba sebelumnya, Anda tidak memenuhi syarat untuk menggunakan Penawaran ini. Layanan Spotify mungkin tidak tersedia pada perangkat pribadi tertentu. Penawaran ini hanya tersedia jika Anda membayar dengan penagihan operator seluler melalui mitra yang disetujui.

Penawaran tersedia dalam jumlah terbatas, selama persediaan masih ada. Penawaran ini kedaluwarsa dan wajib ditukarkan sebelum tanggal yang diiklankan. Spotify berhak untuk menutup Penawaran ini lebih cepat sewaktu-waktu dan dengan alasan apa pun. Setelah waktu penutupan tersebut, Spotify tidak berkewajiban untuk menukarkan Penawaran lebih lanjut.

Spotify AB

Regeringsgatan 19, SE-111 53 Stockholm

Sweden

SE556703748501